Gadget Tercanggih Dyson Untuk Membasmi Berbagai Virus yang Patut Dicoba!
Gadget Tercanggih Dyson Untuk Membasmi Berbagai Virus yang Patut Dicoba!

Gadget Tercanggih Dyson Untuk Membasmi Berbagai Virus yang Patut Dicoba!

Air purifier atau alat penyaring udara memang banyak diproduksi di tanah air.  Tetapi, kali ini air purifier dari Dyson dijamin dapat membuat siapapun tertarik untuk membelinya. Kemampuan alat ini untuk membunuh bakteri dan virus, termasuk virus flu dan virus penyakit serta paparan bahan kimia apapun yang ada di rumah.

Sebelumnya, Dyson sudah memperkenalkan vacuum cleaner dengan teknologi laser. Teknologi ini juga memberikan rasa nyaman kepada pengguna, dimana lantai dapat bebas dari berbagai macam bakteri. Kali ini, air purifier dari Dyson tidak hanya membasmi bakteri dan virus yang muncul dari debu, tetapi dapat melacak dan serangga, termasuk virus H1N1.

Alat ini juga dapat memonitor level polutan di dalam ruangan secara rutin, serta mengatur ‘strategi’ untuk menghancurkannya. Bahkan, bahan kimia yang paling sering ada di rumah, yaitu formaldehyde, akan terdeteksi sebagai ‘musuh’ yang harus dihancurkan.  Formaldehyde merupakan gas tidak berwarna yang timbul dari furnitur ataupun kayu olahan. Bahan kimia ini dapat mengganggu saluran pernapasan serta menimbulkan iritasi kulit.

TRENDING :  WFH Nyaman Hingga Kapanpun? Gunakan Pilihan Gadget Di Bawah Ini

Asal tahu saja, partikel yang sangat kecil dari formaldehyde tidak terdeteksi oleh produk penyaring udara pada umumnya. Tetapi Dyson dapat dengan mudah menghancurkannya sehingga partikel ini tidak sempat terhirup dan masuk ke paru-paru.  Alat ini menggunakan Selective Catalytic Oxidisation yang dapat menghancurkan partikel  dengan level molecular.  Kemampuan ini bertahan dalam jangka panjang.

Design dari air purifier produksi Dyson ini menggunakan miliaran tabung berukuran atom yang dapat menangkap dan menghancurkan formaldehyde, dan membuatnya hancur menjadi sangat kecil dalam bentuk air dan karbondioksida.  Pengguna tak perlu mengganti alat apa-apa untuk menjamin kontinyuitas proses super canggih ini.

Kelebihan lain air purifier dari Dyson ini juga kemampuannya untuk mengecek level polusi, suhu dan kelembaban melalui aplikasi pada ponsel. Terlebih, alat ini juga sangat senyap.  Pastinya, pengguna mendapat manfaat besar, karena manusia memang menghirup kurang lebih 9000 liter udara, dan menghabiskan 90% waktu di dalam ruangan.

TRENDING :  Teknologi Ramah Lingkungan yang Bermanfaat Untuk Kehidupan

Jika udara di dalam ruangan saja kotor, bagaimana kita bisa hidup sehat? Jadi tertarik untuk memiliki gadget canggih ini?